Inilah Jenis dan Warna Batu Safir Yang Asli

Walau masih satu keluarga dengan Batu Ruby namun Batu Safir tidak lebih banyak ditemukan di Myanmar atau Thailand. Sebaliknya, Batu Safir banyak ditemukan di Sri Lanka dan Madagaskar. (Baca: Ini Negara Penghasil Batu Ruby Terbesar di Dunia).

Batu safir yang berasal dari Sri Lanka dan Madagaskar adalah yang paling umum dan banyak ditemukan di pasaran saat ini, dengan berbagai macam warna dari yang seperti warna cahaya biru langit yang terang sampai ke warna biru tua.

Wilayah lain penghasil batu safir berwarna biru adalah Australia, Tanzania, Thailand, Kamboja dan Amerika Serikat (Montana). Dari setiap negara yang menghasilkan Batu Safir memiliki ciri dan keunikan masing-masing. Namun tetap Batu Safir dari Sri Lanka dan Madagaskar yang paling mahal.

Korundum tak berwarna yang sering disebut juga sebagai colorless sapphire sangat jarang ditemukan, yang banyak beredar di pasaran adalah batu safir putih berukuran kecil-kecil yang digunakan sebagai perhiasan kemungkinan besar adalah sintetis.

Batu safir berwarna ungu juga jarang ditemukan, kalaupun ada, kemungkinan besar batu safir tersebut berasal dari Sri Lanka atau Tanzania. Mineral yang terdiri dari semacam kotoran besi dan titanium yang terdapat didalam batu safir adalah zat yang menyebabkan warna ungu pada batu safir.

(Baca:Mengetahui Jenis dan Warna Batu Ruby)

Batu safir berwarna kuning muda/light yellow lebih banyak ditemukan. Dengan menambah perlakuan/treatment berupa pemanasan/heating pada batu safir dapat menghasilkan warna kuning emas yang lebih pekat, sedangkan beryllium dapat menghasilkan warna kuning seperti berlian.

Batu-batu ini banyak ditemukan di Sri Lanka, Thailand, Australia, Tanzania dan Madagaskar. Warna kuning pada batu safir terjadi karena adanya jejak mineral besi didalam batuan cantik tersebut.

Batu Safir Padparadscha (Image by Google)
Padparadscha adalah sebuah kata Sinhala yang berarti bunga teratai yang berasal dari Sri Lanka, dan dilekatkan untuk salah satu jenis warna batu safir.

Warna batu safir seperti itu sangat langka karena harus memiliki warna, pink dan oranye secara bersamaan untuk bisa dikenali sebagai padparadscha.  Sebuah padparadscha sejati akan selalu memiliki sedikit pink. Sebagaimana diketahui bahwa : warna, kecemerlangan, ukuran dan kejelasan akan menentukan nilai dari sebuah batuan cantik.

(Baca:Batu Safir Adalah....)

Batu safir yang berwarna hijau sebenarnya terdiri dari perpaduan antara warna yang halus dari batu safir biru dan batu safir kuning, yang akan sangat jelas terlihat di bawah mikroskop. Batu safir berwarna hijau ditemukan di Thailand, Sri Lanka, Australia dan Madagaskar.


1 komentar:

  1. JUAL BONGKAHAN BACAN DOKO SUPER
    ASLI DARI HALMAHERA SELATAN ( PULAU KASIRUTA )
    BAHAN BACAN SUPER KRISTAL MALUKU UTARA.
    untuk yg mau pesan hub ;
    Hp.082340955666
    pin 27C86A44
    Kondisi bahan ;.
    - Bahan / rough bacan doko asli bukan sintetis.
    - Bahan tua (galian lama).
    - Kualitas super kristal- Sudah tembus.
    - Bahan keras dan padat.
    - Siap gosok poles.
    - Daging utuh, tanpa kapur.
    - Tidak rapuh, tidak mudah pecah / retak.
    - Body glass
    - Deskripsi sesuai apa adanya, harap diperhatikan dengan baik
    Daftar harga :
    1 0ns ; Rp 500rb
    5.ons Rp.1.250.000
    1.kg Rp 2.500.000
    5 kg Rp 6.000.000
    10 Kg Rp 8.000.000
    15,kg Rp.10,000,000,
    Melayani Pembelian Per Kilo Dan Per Ons Untuk Bongkahan
    Kita Juga Melayani Pembelian Luar Daerah Dan Luar Kota
    setiap pembelian perkilo dapat bonus 1 permata batu bacan dan bongkahan batu bacan ukuran kecil origin.

    BalasHapus